
Pelatihan Penanaman Padi Menggunakan Transplanter di Kabupaten Serang
Tangerang, 15/02/2024. Mendukung Program Kementerian Pertanian untuk meningkatkan produksi dan produktivitas padi di Provinsi Banten, Balai Penerapan Standar Instrumen Pertanian (BPSIP) Banten mengundang Balai Besar Pengujian Standar Instrumen Mekanisasi Pertanian (BBPSI Mektan) untuk menjadi narasumber dalam pelatihan penanaman padi menggunakan transplanter di Desa Pegandikan, Kecamatan Lebakwangi, Kabupaten Serang.
Pelatihan ini merupakan bagian dari rangkaian kegiatan yang dimulai dengan pelatihan Pembuatan Dapog pada tanggal 30 Januari 2024. Kali ini, fokusnya adalah pada teknik penanaman padi menggunakan transplanter.
Kolaborasi BBPSI Mektan dengan BBPSI Banten pada kegiatan tersebut dibimbing oleh para pakar yang memiliki kompetensi terkait pelatihan ini untuk menjadi narasumber acara. Hal ini dilakukan dengan harapan agar para petani di Provinsi Banten dapat mengadopsi teknologi dan metode pertanian modern, seperti penggunaan transplanter, guna meningkatkan efisiensi dan produktivitas dalam penanaman padi.
Diharapkan melalui pelatihan ini, pengetahuan dan keterampilan petani di Provinsi Banten dalam menggunakan teknologi modern dalam pertanian akan meningkat, yang pada gilirannya akan berdampak positif pada peningkatan produksi dan produktivitas padi di wilayah tersebut. Kerjasama antara berbagai pihak terkait, seperti BPSIP Banten, Pemerintah Daerah dan BBPSI Mektan, menjadi kunci dalam upaya mencapai tujuan bersama untuk meningkatkan kesejahteraan petani dan ketahanan pangan di Indonesia. Guna mewujudkan visi pertanian Indonesia menuju pertanian cemerlang, Indonesia gemilang. (TS/Ihsan)