
Pelatihan Pembuatan Dapog di Kabupaten Serang, Banten
Tangerang, 30/01/2024. Dalam upaya mendukung Program Kementerian Pertanian yang bertujuan untuk meningkatkan produksi dan produktivitas padi di Provinsi Banten, Balai Penerapan Standar Instrumen Pertanian (BPSIP) Banten melaksanakan pelatihan Pembuatan Dapog untuk para petani yang ada di Kabupaten Serang, Provinsi Banten.
Pelatihan ini menjadi salah satu langkah strategis dalam meningkatkan pemahaman dan keterampilan petani dalam pembuatan dapok, sebuah instrumen penting dalam mekanisasi pertanian, terutama dalam konteks pengolahan lahan padi. Pelatihan ini dilaksanakan di Desa Pegandikan Kec. Lebakwangi Kab. Serang dengan narasumber yang dari Balai Besar Pengujian Standar Instrumen Mekanisasi Pertanian (BBPSI Mektan).
Acara pelatihan ini disambut baik oleh masyarakat petani dan berbagai pihak terkait di Provinsi Banten, yang melihatnya sebagai langkah positif dalam mendukung upaya pemerintah untuk meningkatkan kesejahteraan petani dan ketahanan pangan di daerah tersebut.
Melalui kegiatan seperti ini, diharapkan potensi pertanian di Banten dapat semakin dioptimalkan, menghasilkan dampak yang berkelanjutan bagi pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat petani.
Diharapkan dengan adanya pelatihan ini, pemahaman dan keterampilan petani dalam pembuatan dapok akan meningkat, yang pada akhirnya akan berkontribusi pada peningkatan produksi dan produktivitas padi, serta kesejahteraan petani di Provinsi Banten. (TS/Ihsan)